Jumat, 21 November 2014

ANALISIS KESALAHAN BERBAHASA PADA BLOGGER DOSEN



ANALISIS KESALAHAN BERBAHASA PADA BLOGGER DOSEN

Blogger           : Roziah S.Pd., M.A.

A. Bapakku Heroku
Tuhan... engkau memang bijaksana memberikan hamba sakit saat bapak di rumah. Itu banyak hikmahnya... hamba hisa punua banyak waktu untuk bersama. Untuk sementara urusan kampus ditunda hingga saya sembuh total. Maafkan ibu kalau ada urusannya yang belum kelar.
Analisis :
Kesalahan dalam penulisan huuf capital
1.      engkau
Ø  Penjelasan : sesuai dengan kaidah yang benar adalah huruf kapital digunakan dalam ungkapan yang berhubungan dengan keagamaan, jadi penulisan engkau diatas seharusnya ditulis dengan huruf kapital.
Bentuk baku : Engkau
2.      bapak
3.      ibu
Ø  Penjelasan :  pada kata bapak dan ibu diatas , seharusnya ditulis dengan huruf kapital. Karena kata bapak dan ibu menunjukkan hubungan kekerabatan seperti yang telah ditetapkan.
Bentuk baku : Bapak , Ibu

B. Semua Orang itu Baik
Bagiku, semua orang itu baik. termasuk orang yang sering menyakitiku. atau orang yang menfitnahku. bagaimana tidak, karena dari mereka aku selalau berlatih untuk sabar dan merenung diri. Apapaun yang aku hadapi saat ini, cukup Penciptaku saja yang tahu. biarlah batinku menangis meskipun senyum selalu tersungging di bibirku.
itu bukan senyum palsu. tapi hanya bagian dari keyakinanku pada sang Pencipta, karena ujian yang diberikan padaku itu tak akan melebihi batas kemampuanku.
Aku hanya ingin mendoakan semua orang yang pernah membicarakan aku dibelakang. dan dengan menulis ini aku bisa tenang dan bersabar. Aku tak ibgin mengingat itu. biar berakhir pada blogger ini saja.
Tuhan... Lindungi aku dari keburukan dan kebaikan...
1.      Kesalahan Penulisan Huruf Besar atau Huruf Kapital pada Kalimat Pertama
Bentuk Tidak Baku
a.       bagiku, semua orang itu baik
b.      termasuk orang yang sering menyakitiku
c.       atau orang yang menfitnahku
d.      bagaimana tidak, karena dari mereka aku selalau berlatih untuk sabar dan merenung diri
e.       biarlah batinku menangis meskipun senyum selalu tersungging di bibirku
f.       itu bukan senyum palsu
g.      tapi hanya bagian dari keyakinanku pada sang Pencipta, karena ujian yang diberikan padaku itu tak akan melebihi batas kemampuanku
h.      dan dengan menulis ini aku bisa tenang dan bersabar. Aku tak ibgin mengingat itu
i.        biar berakhir pada blogger ini saja
Ø  Penjelasan: sesuai dengan kaidah tata bahasa yang benar adalah huruf kapital digunakan pada huruf pertama pada awal kata kalimat. Jadi, kesembilan kalimat di atas dapat diperbaiki menjadi kalimat-kalimat berikut ini.
Bentuk Baku
a.       Bagiku, semua orang itu baik
b.      Termasuk orang yang sering menyakitiku
c.       Atau orang yang menfitnahku
d.      Bagaimana tidak, karena dari mereka aku selalau berlatih untuk sabar dan merenung diri
e.       Biarlah batinku menangis meskipun senyum selalu tersungging di bibirku
f.       Itu bukan senyum palsu
g.      Tapi hanya bagian dari keyakinanku pada sang Pencipta, karena ujian yang diberikan padaku itu tak akan melebihi batas kemampuanku
h.      Dan dengan menulis ini aku bisa tenang dan bersabar. Aku tak ibgin mengingat itu
i.        Biar berakhir pada blogger ini saja
2.      Kesalahan Penulisan Preposisi di
Bentuk Tidak Baku                          Bentuk Baku
dibelakang                                        di belakang
Ø  Penjelasan: preposisi di menunjukkan kata keterangan tempat. Sehingga penulisannya yang benar seharusnya dipisah.


Tidak ada komentar:

Posting Komentar